.

Search

Kamis, 27 Mei 2021

Proses Seleksi Karyawan dan Definisi Demosi, Promosi, Transfer, serta PHK

Proses Seleksi Karyawan dan Definisi Demosi, Promosi, Transfer, serta PHK

1. Proses Seleksi Karyawan

Seleksi ditujukan untuk memilih tenaga kerja yang diinginkan. Idealnya seleksi merupakan proses dua arah: organisasi menawarakan posisi kerja dengan imbalannya, sedangkan calon tenaga kerja mengevaluasi organisasi dan daya tarik posisi serta imbalan yang ditawarkan. Dalam kenyataannya, proses seleksi belum ditentukan oleh kekuatan tawar-menawar antara organisasi dan calon tenaga kerja.

Langkah dalam proses seleksi antara lain:

a. Lamaran Kerja

Lamaran kerja yang lengkap memberikan informasi pertama mengenai pelamar kerja, seperti pendidikan, pengalaman, kegiatan ekstrakurikuler, minat, dan posisi yang diinginkan.

b. Wawancara Awal

Wawancara awal digunakan untuk melihat secara cepat apakah calon cocok untuk pekerjaan yang ditawarkan. wawancara dapat dilakukan untuk melihat pengalaman kerja, tingkat gaji yang diinginkan, dan kemauan untuk pindah lokasi.

c. Tes

Tes ditujukan untuk melihat kemampuan atau keterampilan calon untuk belajar atau untuk mengerjakan tugas yang ditawarkan. Tes yang dikerjakan mencakup tes pengetahuan, tes kecerdasan, tes psikologi, tes kemampuan komputer, atau penggunaan software. Ter tersebut akan tergantung pada jenis pekerjaan yang akan dilakukan.

d. Evaluasi Latar Belakang

Evaluasi latar belakang ingin melihat kebenaran informasi yang diberikan oleh pelamar kerja. Jika pelamar menyebutkan referensi, manajer dapar referensi yang disebutkan. Manajer juga dapat menggunakan sumber lain untuk menginformasi kebenaran informasi yang disebutkan oleh pelamar kerja.

e. Wawancara Mendalam

Setelah tes-tes terdahulu dilampaui, wawancara yang lebih mendalam dilakukan untuk memperoleh informasi yang lebih lanjut mengenai pelamar. Wawancara tersebut juga dapat digunakan untuk mengonfirmasi kebenaran informasi yang diberikan secara tertulis.

f. Tes Kesehatan dan Fisik

Langkah selanjutnya adalah tes kesehatan yang biasanya merupakan langkah yang tidak begitu penting, kecuali jika calon tenaga kerja mempunyai penyakit atau cacat serius.

g. Penawaran Kerja

Jika pelamar sudah lulus semua tahap seleksi, pelamar siap bergabung dengan organisasi. Organisasi memberikan penawaran kerja kepada calon tersebut. Penawaran dapat dilakukan melalui beberapa cara, seperti pemberitahuan lewat pos, media masa, atau pengumuman di tempat organisasi.

 

2.  Pengertian Demosi, promosi, transfer, dan PHK

Demosi adalah diturunkannya jabatan karyawan karena karyawan tidak menunjukan prestasi atau malah merugikan perusahaan.

Promosi adalah pengembangan karir karyawan karena karyawan mempunyai prestasi yang baik.

Transfer adalah pemindahan kerja, baik dalam arti lokasi maupun jenis pekerjaan.

Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) adalah alternatif terakhir apabila demosi atau transfer bukan alternatif yang layak

 

Sumber referensi :

BMP Manajemen;1-2/EKMA4116/4sks/Mamduh Hanafi, cet.12;Ed.2.

 

0 komentar:

Posting Komentar