.

Search

Kamis, 27 Mei 2021

Perencanaan Bisnis | Jenis, Bagan, dan Hambatan dalam Perencanaan


Perencanaan Bisnis | Jenis, Bagan, dan Hambatan dalam Perencanaan

1. Jenis-jenis Perencanaan

   a. Perencanaan Strategis

       Rencana strategis merupakan rencana jangka panjang untuk mencapai tujuan strategis. Fokus rencana ini adalah organisasi secara keseluruhan. Rencana strategis dapat dilihat sebagai rencana secara umum yang menggambarkan alokasi sumber daya, prioritas dan langkah yang diperlukan untuk mencapai tujuan strategis.

   b. Perencanaan Taktis

       Perencanaan taktis ditujukan untuk mencapai tujuan taktis, yaitu untuk melaksanakan bagian tertentu dari rencana strategis. Rencana taktis mempunyai jangka waktu yang lebih pendek dibandingkan dengan rencana strategis dan mempunyai fokus yang lebih sempit dan lebih konkret.

  c. Perencanaan Operasional

      perencanaan operasional diturunkan dari perencanaan taktis, mempunyai fokus yang lebih sempit, jangka waktu yang lebih pendek dan melibatkan manajemen tingkat bawah. Dua jenis rencana operasional: rencana tunggal (sekali pakai) dan standing plan (dapat dipakai berkali-kali).


2. Bagan perencanaan operasional dan perencanaan strategis




3. Hambatan dan Pemecahan masalah dalam perencanaan

 A. Dalam perencanaan mempunyai kemungkinan hambatan seperti:

  •  Tujuan yang tidak tepat
  •  Sistem balasan yang tidak tepat
  • Lingkungan yang kompleks dan dinamis
  • Keengganan untuk menetapkan tujuan atau melepaskan tujuan yang lain (alternatif)
  • Keenganan untuk berubah
  • Pembatasan (constraints)
  • Tidak memahami lingkungan
  • Tidak memahami organisasi
  • Tidak percaya diri

B.  Dan cara mengatasi hambatan dalam perencanaan agar tujuan perencanaan dapat tercapai seperti:

  • Memahami tujuan dan perencanaan
  • Komunikasi dan partisipasi
  • Konsistensi, revisi dan perbaikan
  • Sistem balasan yang efektif
  • Membantu individu untuk menetapan tujuan
  • Mengatasi keengganan untuk berubah

0 komentar:

Posting Komentar